BURUAN DAFTAR - PENDAFTARAN BBM 2019 TELAH DI BUKA

BBM 2019 - Belajar Bersama Maestro merupakan sebuah wadah bagi para peserta didik untuk terlibat langsung dalam proses kreatif dan keseharian para seniman Indonesia. Melalui kegiatan ini, peserta didik akan memiliki kesempatan untuk berinteraksi tatap muka dan memperoleh pelajaran hidup yang berharga dari kehidupan para Maestro.
Buruan Daftar - Pendaftaran BBM 2019 Telah Di Buka
Clara bersama Ayu Laksmi
Salah satu peserta Belajar Bersama Maestro 2018 adalah Clara Nababan dengan maestro ibu Ayu Laksmi di Bali.

Pendaftaran Peserta BBM 2019

Dilaksanakan pada tanggal 21 Maret - 21 April 2019. Peserta didik yang memenuhi Kriteria:
  1. Peserta didik kelas X dan XI SMA/SMK/se-derajat Swasta/Negeri dari 34 provinsi;
  2. Memiliki dasar pengetahuan di bidang seni;
  3. Sehat jasmani dan rohani;
  4. Menggunakan media sosial secara aktif (facebook/instagram/twitter);
  5. Mampu menuangkan gagasan dalam bentuk tulisan atau video;
  6. Belum pernah mengikuti kegiatan Belajar Bersama Maestro sebelumnya.
Peserta dapat mendaftarkan diri dengan cara:
  1. Login dengan alamat e-mail dan password yang sudah ditentukan. Apabila belum memiliki akun, dapat melakukan registrasi terlebih dahulu melalui menu Login/Register.
  2. Mengisi formulir riwayat hidup
  3. Memilih 1 (satu) Bidang Seni
  4. Mengunggah dokumen-dokumen berikut:
    • Surat aktif sekolah yang menyatakan bahwa peserta didik adalah siswa/siswi aktif kelas X/XI
    • Foto diri setengah badan (Pasfoto berwarna terbaru dengan ukuran 4x6, warna latar belakang bebas)
    • Tulisan esai atau karangan dengan panjang minimal 1000 kata, sesuai dengan petunjuk atau panduan.
    • Video kemampuan diri dalam bidang seni yang di kuasai dengan durasi maksimal 2 menit (diupload ke YouTube Dengan Judul "BBM2019_NAMA_DAERAH ASAL")
    • Sertifikat/Piagam penghargaan

Seleksi Peserta BBM 2019

Dilaksanakan pada tanggal 21 April - 15 Mei 2019.
Seleksi peserta dibagi menjadi 2 (dua) tahap, yaitu seleksi administrasi peserta didik yang dilaksanakan oleh tim Kemdikbud, dan seleksi kompetensi peserta didik yang dilaksanakan oleh Tim Narasumber setelah lolos seleksi administrasi.

Pengumuman Peserta Lolos Seleksi BBM 2019

Diumumkan pada tanggal 22 Mei 2019.
Pengumuman peserta lolos seleksi akan dipublikasikan melalui situs Belajar Bersama Maestro.

Daftar Ulang Peserta BBM 2019

Dilaksanakan pada tanggal 22 - 25 Mei 2019.
Peserta yang lolos seleksi untuk mengikuti kegiatan Belajar Bersama Maestro wajib melakukan daftar ulang dengan cara mengunduh formulir daftar ulang pada situs Belajar Bersama Maestro. Apabila peserta tidak melakukan daftar ulang pada jangka waktu yang telah ditentukan, maka peserta yang bersangkutan akan dianggap mengundurkan diri.

Pembekalan Maestro & Peserta BBM 2019

Peserta yang lolos seleksi dan telah melakukan konfirmasi/daftar ulang akan menerima pembekalan di Jakarta pada tanggal 28 - 30 Juni 2019.

Pelaksanaan Belajar Bersama Maestro 2019

Dilaksanakan pada tanggal 1 - 14 Juli 2019. Peserta yang lolos seleksi dan telah melakukan konfirmasi/daftar ulang akan mulai melaksanakan kegiatan Belajar Bersama Maestro 2019 pada 1-14 Juli 2019 di lokasi masing-masing Maestro yang telah dipilih.
Buruan Daftar - Pendaftaran BBM 2019 Telah Di Buka
Clara Nababan - duduk pakai kaca mata
Untuk anak-anak yang ingin mengikuti BBM 2019, khususnya yang tinggal di daerah Tebing Tinggi - Siumatera Utara dan sekitarnya, kamu bisa konsultasi dengan Clara Nababan sebelum mendaftar dengan menghubungi terlebih dahulu di Rumah Belajar O-Brain.
Pencarian Google